Siak, Petah.id - Lintasan iven tour de Siak pada etape 1 berubah. Semulanya titik start etape 1 di lepas dari Kecamatan Sungai Apit. Namun, setelah dilakukan pengecekan kembali ruas jalan Sungai Apit menuju Siak oleh tim yang terdiri dari Dispar, Dinas PU, Satlantas dan Dinas Perhubungan Kabupaten Siak selanjutnya dilakukan koordinasi kembali maka etape 1 di rubah.Perubahan rute dan titik start bukan tidak beralasan, selain kendala waktu pengerjaan yang hanya tersisi 2 minggu lagi, ditambah faktor cuaca tidak menentu sehingga panitia survey lintasan memutuskan untuk merubah rute dari Sungai Apit di alihkan ke Sabak Auh."Ya, ada perubahan rute dan titik start, Sabak Auh - Bunga Raya - Mempura - Dayun - Siak. Karena habis rapat kemaren kita kembali mengecek rute yang direncanakan. Setelah koordinasi dengan pihak pelaksana proyek perbaikan jalan arah Sungai Apit tidak memungkin kan untuk di gesa menjelang Tour de Siak karena mengingat waktu singkat ditambah kondisi cuaca penghujan," ujar Kadis Pariwisata Kabupaten Siak, Tekad Perbatas Setia Dewa, di Siak, Minggu (17/11/2024).Jadi, sambung Tekad Perbatas, etape 1 titik start dialihkan ke Sabak Auh. Direncanakan, start dilepas di depan kantor camat. Karena etape awal rusak, jalan tidak memungkinkan untuk dilintasi. "Jika kita paksakan dalam waktu yang singkat ini, dikhawatirkan tidak akan selesai, tentu pekerjaan yang tersisa, jalur yang rusak sangat membahayakan para pembalap nanti nya," sebutnya.Tekad menambahkan, rute Sabak Auh, Bungaraya, Siak, Mempura dan Dayun kondisi jalan 90 persen baik, tinggal ada beberapa titik yang saat ini tengah di gesa pekerjaannya oleh Dinas PU. Adanya perubahan rute ini, pihaknya juga sudah menyampaikan ke PB ISSI."Untuk rute etape 2 dan 3 tidak ada perubahan, saat ini PU terus memperbaiki titik-titik yang kerusakannya kategori berat. Kita tentu mengutamakan keselamatan para pembalap dan masyarakat yang menyaksikan," kata dia."Ciri khas TDSi ini kan pembalap harus sprinter karena jalannya landai, harus mulus dan kita nanti menerapkan pengamanan lalu lintas cukup ketat, terutama di titik-titik rawan dan ramai penonton," tutupnya.
Meranti, Petah.id - Dengan semakin dekatnya waktu pelaksanaan Pemilukada 2024, Polres Kepulauan Meranti memastikan distribusi logistik berjalan dengan lancar dengan melakukan peninjauan dan pengecekan kapal motor KM Putra Sentosa 3 yang akan membawa logistik pemilu ke daerah-daerah, Selasa (19/11/24) Sore.Kegiatan berlangsung di Pelabuhan I Pelindo Jalan Tanjung Harapan Kelurahan Selatpanjang Kota Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti telah dilaksanakan Peninjauan Kapal Motor pengangkut logistik Pilkada 2024 oleh Kapolres Kepulauan Meranti bersama Unsur KPU, Bawaslu, kejaksaan dan KSOP Selatpanjang.Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Kurnia Setyawan di dampingi Kabag Ops Polres Kompol Syahrizalmengatakan, kegiatan pengecekan ini untuk memastikan bahwa Kapal yang akan membawa logistik Pemilu 2024 dalam kondisi ready dan siap untuk di distribusikan."Hari ini kita melakukan pengecekan kapal yang akan membawa logistik pemilu pada 27 November 2024 mendatang ke daerah-daerah, dan kita akan berusaha untuk mengamankan jalannya proses demokrasi ini," katanya.Koordinasi antara instansi terkait serta partisipasi aktif dari semua pihak diharapkan dapat menjadi kunci kesuksesan pelaksanaan pemilihan kepala daerah tahun 2024 di Kepulauan Meranti."Dengan kerjasama yang solid, pilkada kali ini dapat berjalan dengan lancar, aman, dan demokratis," sebutnya. Kegiatan pengecekan tersebut dalam rangka memastikan kesiapan dan kelayakan Angkutan yang akan digunakan pendistribusian logistik Pilkada 2024.Langkah Polres Kepulauan Meranti ini menunjukkan komitmen dalam memastikan bahwa semua tahapan pilkada berjalan dengan tertib dan lancar, sehingga proses demokrasi dapat berlangsung dengan baik dan menciptakan pesta demokrasi yang berkualitas bagi masyarakat.
Siak, Petah.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak kembali raih penghargaan bupati peduli pendidikan dari Universitas Lancang Kuning, Pekanbaru. Penghargaan itu, diserahkan Rektor Universitas Lancang Kuning (Unilak), Prof Dr Junaidi, M.Hum Kepada Sekretaris Daerah kabupaten Siak, Arfan Usman.Dalam acara seminar pendidikan dengan tema transformasi pembelajaran indonesia: kiat guru mengintegrasikan literasi digital dan numerasi dalam pengembangan STEM berlangsung di Auditorium Hotel Grand Mempura Siak, Kamis (07/11/2024).Penghargaan bupati peduli pendidikan sebagai bentuk apresiasi dan bukti nyata Pemkab Siak dalam memajukan pendidikan SDM di daerahnya."Alhamdulillah, hari ini kita menerima penghargaan dari Unilak, apresiasi ini diberikan bentuk kontribusinya kita dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui berbagai program, salah satunya beasiswa bagi anak berprestasi dan bagi keluarga kurang mampu atau PKH," ujar Sekda Siak Arfan Usman.Ia mengucapkan terimakasih kepada Rektor Unilak beserta jajarannya yang telah memberikan penghargaan tersebut."Tentu harapan kami kedepannya, program pendidikan yang sudah berjalan ini dapat ditingkatkan, karena sangat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat Siak," kata dia.Penganugerahan penghargaan bupati peduli pendidikan diberikan kepada kepala Dmdaerah, Pjs Bupati Siak Indra Purnama dan tokoh peduli pendidikan Alfedri."Kami berharap atas penghargaan ini, kedepan semakin memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah, institusi pendidikan, dan seluruh elemen masyarakat untuk mencapai kualitas pendidikan yang lebih baik di Kabupaten Siak," imbaunya.Berdasarkan data tahun 2024, Kabupaten Siak telah memberikan sebanyak 253 beasiswa PKH, dan 5712 beasiswa bagi mahasiswa umum. Rektor Unilak, Prof Dr Junaidi, dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas perhatian besar Pemkab Siak dalam dunia pendidikan. "Kabupaten Siak mampu memberikan beasiswa kepada Mahasiswanya dengan jumlah yang cukup banyak. Ini luar biasa, tidak semua Kabupaten memberikan beasiswa seperti ini, dan menurut saya itu perlu dipertahankan," ujar Ketua Dewan Pendidikan Indonesia itu.Seminar disampaikan langsung Rektor Unilak Prof Dr junaidi dan Guru Besar Universitas Riau Prof Dr Irwan Effendi yang dihadiri para tenaga pendidik, serta mahasiswa yang ada di Kabupaten Siak. Seminar ini bertujuan untuk membekali para pendidik dengan strategi pembelajaran berbasis literasi digital dan numerasi dalam pengembangan STEM (Science, Technology, Engineering, dan Math), yang dianggap relevan dalam era transformasi digital.
Meranti, Petah.id - Peran media sangat penting dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba. Media sebagai pilar keempat demokrasi menjadikan keberadaan pers sangat dibutuhkan di tengah kehidupan masyarakat.Tidak hanya berperan mengawasi, mengevaluasi dan mengingatkan kinerja, dan memberi kritikan terhadap siapapun yang memimpin lembaga legislatif, eksekutif dan lembaga-lembaga yang terkait penegakan hukum. Tetapi media juga perlu mengangkat atau merespons isu yang berkembang di dalam masyarakat baik terkait ekonomi, politik, hukum, pendidikan, kebudayaan dan hal lain.Demikian dikatakan Kasat Narkoba Polres Kepulauan Meranti Iptu Suryawan, saat menggandeng Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kepulauan Meranti dalam mencegah penyalahgunaan narkoba dan informasi hoaks selama proses Pilkada yang disebut dengan cooling system.Menurut Kasat Suryawan, persoalan narkoba di pesisir dinilai sebagai pintu masuk, menjadi penting mengajak media ikut berperan memeranginya.“Kami mengajak PWI Kepulauan Meranti ambil bagian dalam mencegah penyalahgunaan narkoba,” kata Kasat Narkoba Iptu Suryawan.Respon positif dari insan pers yang berjuang memberikan informasi positif dan terverifikasi, menurut Kasat Narkoba Suryawan akan berdampak positif bagi seluruh masyarakat Kepulauan Meranti.Kasat Suryawan mengucapkan terima kasih yang setinggi tingginya kepada pengurus dan anggota PWI Selatpanjang, yang telah memberikan respon positif dan memberikan dukungan dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba.Ketua PWI Kepulauan Meranti Safrizal mengaku senang bisa ikut ambil bagian dalam memerangi narkoba.Diakui Ketua Safrizal, pesisir merupakan pintu masuk peredaran gelap narkoba. Dengan bersinergi, Safrizal yakin, Kepulauan Meranti bisa terbebas dari penyalahgunaan narkoba.“Perang terhadap narkoba bersama semua elemen, termasuk masyarakat menjadi hal penting dan memang mesti disuarakan secara terpadu. Kami akan mengambil peran di sini,” katanya.Terima kasih kepada Kasat Narkoba Suryawan atas kepercayaannya kepada PWI Kepulauan Meranti.“Bersama kita bisa memerangi narkoba di Kepulauan Meranti,” tutup Ketua Safrizal.
Siak, Petah.id - Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kimia Tirta Utama Siakraih penghargaan sekolah adiwiyata. Penghargaan tersebut diraih lantaran SMP binaan PT Kimia Tirta Utama (KTU) tersebut dianggap telah peduli terhadap lingkungan. Plt Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Siak, Hendrisan mengatakan, penghargaan tersebut diberikan kepada sekolah yang telah menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan dan berbudaya hijau. Sambung Hendrisan, sekolah adiwiyata bertujuan menyadarkan warga sekolah akan lingkungan sehingga dapat turut bertanggungjawab dalam penyelamatan lingkungan.“Di samping itu, sekolah Adiwiyata juga menciptakan kondisi yang baik bagi sekolah sebagai tempat kegiatan pembelajaran,” ungkap PLT DLH Siak, Hendrisan. Ditambahkan Hendrisan, penghargaan Adiwiyata akan diberikan kepada sekolah yang mampu memenuhi beberapa kriteria. Diantaranya, lanjut Hendrisan, kebijakan sekolah yang berwawasan lingkungan hidup, kurikulum sekolah berbasis lingkungan hidup, kegiatan lingkungan di sekolah berbasis partisipatif dan pengelolaan sarana dan prasarana pendukung sekolah yang ramah lingkungan.Pelaksanaan program Adiwiyata tertuang dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup RI Nomor 05/2013 tentang Pedoman Pelaksanaan Program Adiwiyata. Sekolah-sekolah yang mendapatkan anugerah tersebut diharapkan dapat mengubah perilaku penghuni sekolah untuk menerapkan budaya perlindungan lingkungan dan meningkatkan dampak lingkungan pembelajaran."Pada 2024, Kabupaten Siak melalui Dinas Lingkungan Hidup mengusulkan 10 sekolah Adiwiyata Nasional dan 3 sekolah Adiwiyata Mandiri, hasil penilaian dari tim KLHK, 8 sekolah dari 10 yang diusulkan mendapatkan penghargaan Adiwiyata Nasional dan ketiga sekolah yang diusulkan untuk sekolah Adiwiyata Mandiri semuanya mendapatkan penghargaan," jelasnya. Lebih lanjut, seluruh sekolah penerima penghargaan Adiwiyata dari Kabupaten Siak juga akan diundang pada Hari Ulang Tahun Kabupaten Siak yang akan datang dan menerima penghargaan dari Bupati Siak. Penghargaan tersebut berupa uang pembinaan. Untuk Adiwiyata tingkat kabupaten mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 10 juta, Adiwiyata tingkat provinsi Rp 12 juta dan Adiwiyata tingkat nasional dan mandiri Rp 15 juta.“Dari kegiatan ini, diharapkan SMP KTU khususnya tetap menjaga konsistensinya menjadi sekolah Adiwiyata. Seluruh warga sekolah bisamendukung dan menerapkan pola hidup peduli lingkungan serta menyadarkan warga sekolah akan tanggung jawab dalam penyelamatan lingkungan,” tutupnya. Sementara itu, Administratur PT KTU Teddy Yohendra Siregar berharap penghargaan ini dapat mendorong semangat SMP KTU agar bisa menjadi lebih baik. “Semoga kedepannya lebih baik lagi dan terus mengusahakan lingkungan sekolah yang hijau serta nyaman. Seluruh warga sekolah bisa mendukung dan menerapkan pola hidup peduli lingkungan serta menyadarkan warga sekolah akan tanggungjawab dalam penyelamatan lingkungan,” pungkasnya.
Meranti, Petah.id - Polres Kepulauan Meranti melalui Cooling System melaksanakan giat subuh keliling masjid (suling emas) bersama Yayasan Fitrah Madani dan Polres Meranti di Masjid Taqwa Muhammadiyah Jalan Ismail Kampung Baru, Kelurahan Selatpanjang Barat, Kecamatan Tebing Tinggi, Kamis (07/11/24) subuh.Kali ini Polres Kepulauan Meranti Melaksanakan giat subuh keliling (suling emas) guna terciptanya keamanan di rumah ibadah sekaligus melaksanakan patroli dan pengamanan setiap hari terhadap rumah ibadah yang menjadi tempat pelaksanaan Subuh Keliling.Hadir dalam giat tersebut Kabag SDM Polres Meranti Kompol Yuherman Koto, Kasi Humas Iptu Raden Surtika M, KBO Sat Intelkam Ipda Mada Surya, Kanit II Sat Intelkam Ipda Yosef Hendrawan, S.H. Pengisi Tausyiah singkat Suling Ustadz Muhammad Taslim, S.Ag. diikuti Personil Polres Kepulauan Meranti, para Jemaah Subuh Keliling Yayasan Fitrah Madani Meranti, Imam dan Jamaah Mesjid Taqwa Muhammadiyah.Kapolres Kepulauan Meranti Kurnia Setyawan S.H.,S.I.K. , Melalui Kabag SDM Kompol Yuherman Koto, didampingi Kasi Humas Iptu Raden Surtika M, mengatakan agar Personil Polri dapat bersilaturahmi setiap hari dengan jamaah masjid atau mushola sehingga lebih dekat bersama dengan Masyarakat.Subuh keliling ini selain untuk bersilaturahmi dengan masyarakat, juga untuk meningkatkan keimanan khususnya anggota personil Polres Meranti, karena dari iman dapat mencegah perbuatan yang melanggar hukum baik hukum agama maupun hukum negara.Terpisah, Kasih Humas Polres Meranti Iptu Raden Surtika M, mengatakan, Shalat subuh berjamaah bertujuan untuk dapat terjalin hubungan silaturahmi bersama para jamaah.”Giat subuh keliling melalui cooling System ini rutin kita lakukan, guna dapat terjalinnya hubungan silaturahmi yang baik dengan Tokoh Agama dan masyarakat khususnya warga Kecamatan Tebingtinggi,” tuturnyaSelain itu, disampaikan juga pesan pesan kamtibmas, kepada jamaah yang hadir sehingga jamaah dapat menjaga kamtibmas di wilayahnya menjelang pelaksanaan pemilikada kabupaten Kepulauan Meranti.
Siak, Petah.id - RA (21) warga Kampung Pinang Sebatang Timur, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak terpaksa berurusan dengan Polres Siak. RA dicokok Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polres Siak Polda lantaran diduga melakukan tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Dari tangan RA, polisi berhasil mengamankan barang bukti lima paket narkotika jenis sabu dengan berat kotor 0,79 gram. Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi melalui Kasat Narkoba AKP Tony Armando mengatakan, penangkapan bermula dari informasi dari masyarakat bahwa dilokasi penangkapan sering terjadi transaksi narkoba.“Dari informasi yang didapat kia langsung memerintahkan Tim Opsnal untuk melakukan penyelidikan kebenaran informasi tersebut," ucap AKP Tony. Lanjut AKP Tony Armando, setelahnya, Selasa 5 November 2024 sekira pukul 23.00 Wib team opsnal langsung masuk ke sebuah rumah di Desa Pinang Sebatang Timur Kecamatan Tualang dan berhasil meangamankan satu orang."Saat dilakukan penggeledahan ditemukan lima paket narkotika jenis sabu yang terletak di dalam sebuah kotak rokok," ungkapnya. Diintrogasi, sambung AKP Tony, RA mengaku barang tersebut merupakan miliknya. "Dintrogasi terhadap RA bahwa benar narkotika jenis sabu tersebut benar miliknya yang diperoleh dari Pino (DPO)," jelasnya. Tak hanya lima paket narkotika, personil Satres Narkoba Polres Siak juga mengamankan sejumlah barang bukti lainnya seperti telfon genggam yang digunakan pelaku dan beberapa barang lainnya yang diduga terkait dengan tindak pidana tersebut“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Siak apabila ada yang melihat, mendengar atau mengetahui tentang adanya dugaan tindak pidana penyalahgunaan narkoba tolong segera melaporkan kepada kepolisian terdekat, bersama kita perangi narkoba," tutup AKP Tony.
Meranti, Petah.id - Poin ke-7 Asta Cita Persiden Prabowo, memperkuat reformasi politik, hukum, dan birokrasi, serta memperkuat pencegahan dan pemberantasan korupsi dan narkoba.Langkah pencegahan peredaran narkoba sesuai Asta Cita Presiden itu, direalisasikan Kasat Narkoba Polres Kepulauan Meranti Iptu Suryawan di Kota Selatpanjang, dengan memberikan sosialisasi kepada siswa SMAN 3 Selatpanjang.Sosialisasi dalam rangka cooling system Pilkada aman, damai dan beradab kepada generasi muda, terutama pemilih perdana itu, diharapkan akan berdampak pada terciptanya generasi muda Kepulauan Meranti terbebas dari jerat narkoba.Kami memulai dengan pencegahan, karena mencegah jauh lebih baik dari pada mengatasi. Jangan sampai generasi di Kepulauan Meranti terperangkap dalam penyalahgunaan narkoba, yang dampaknya tak hanya menghancurkan diri sendiri tapi orang orang di sekitar.“Efeknya luar biasa bagi peradaban dan lingkungan, makanya kami gerak cepat melakukan pencegahan dengan cooling system ke sekolah sekolah,” katanya.Respon siswa dan pihak sekolah sangat luar biasa. Warga SMAN 3 Selatpanjang memiliki keinginan yang sama dalam mengatakan tidak pada narkoba.“Kami sepakat dengan siswa dan warga sekolah bersama sama memerangi narkoba,” ucapnya.Kasat Suryawan mendapat sambutan hangat, menjadi begitu bersemangat. Dia ingin SMAN 3 Selatpanjang menjadi percontohan dalam memerangi narkoba, dengan melakukan pencegahan dengan teman sebaya.Semangat ini mesti ditularkan kepada teman sebaya dan warga lainnya, sebab mencegah secara terpadu, jauh lebih masiv dan tingkah keberhasilannya akan sangat tinggi.Pesisir memiliki potensi yang besar sebagai jalur masuknya barang haram itu, tinggal bagaimana secara bersama sama membangun kesadaran memerangi dan mengatakan tidak pada narkoba.“Kami akan terus melakukan sosialisasi ke sekolah sekolah untuk bersama melakukan pencegahan. Sebelumnya kami sudah ke pesantren, lalu kami lanjutkan ke sekolah sekolah,” terang Kasat Suryawan.Kasat Suryawan mengajak para kepala sekolah, dan pemangku kepentingan bangkit bersama menyelamatkan generasi muda untuk masa depan Kepualaun Meranti lebih maju ke depannya.Kasat Suryawan memberikan doorprize kepada para siswa berupa peralatan belajar, sebagai tanda mata sekaligus menjadi penyemangat untuk terus menyuarakan perang terhadap narkoba.
Siak, Petah.id - Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi pimpin upacara apel pagi di SMA Negeri 1 Dayun dalam program Police Goes To School, Senin (21/10/2024). Dikatakan Kapolres AKBP Asep Sujarwadi, pentingnya disiplin dan mengasah kemampuan dari saat ini untuk bekal menghadapi tantangan hingga berhasil menggapai apa yang dicita-citakan."Disiplin dan rajin asah kemampuan diriuntuk persiapan tatangan kedepan dalam menggapai cita cita," kata Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi. Ditambahkan AKBP Asep, siswa dan siswi harus berani, percaya diri, tangguh dan mampu menolak sesuatu yang tidak baik seperti tidak merokok, tidak ugal ugalan dijalan dan terpengaruh narkoba juga pornografi."Harus berani katakan tidak pada hal hal yang negatif. Jangan ikut arus pergaulan yang tidak baik," tambahnya. Lanjut AKBP Asep, ia mengajak kepada pelajar SMA N 1 Dayun yang sudah mempunyai hak pilih pada Pilkada serentak 2024 agar bersama sama menciptakan Pilkada yang aman, sejuk dan beradab."Sebagai pemilih pemula untuk tidak terpengaruh dengan berita Hoax, selalu menjaga ketertiban, keamanan, agar terciptanya Pilkada di Kabupaten Siak yang aman, sejuk dan damai," sebutnya. Orang nomor satu di Polres Siak itu berharap dengan imbauan ini dapat meningkatkan kesadaran pemuda mengenai pentingnya partisipasi positif dalam proses demokrasi dan menghindari praktik money politic yang merusak integritas pilkada."Pemuda juga harus bisa menghindari praktik money politik," ajaknya. Diakhir giat, Kapolres AKBP Asep juga beri penghargaan dan helm SNI kepada siswa berprestasi.
Siak, Petah.id - Tiga orang dinyatakan meninggal dalam kecelakaan tunggal yang terjadi di jalan lintas Siak-Pakning, Kampung Dayang Suri, Kecamatan Bungaraya, Kabupaten Siak, Sabtu (19/10)/2024). Kapolsek Bungaraya AKP Aspikar melalui Kepala Unit (Kanit) Lantas Ipda Minasri menjelaskan, Toyota Avanza dari arah Siak menuju Pakning melaju dengan kecepatan tinggi. Diduga, sambung Ipda Minasri, sopir dalam keadaan kantuk sehingga tidak dapat mengontrol kecepatan dab membuat mobil keluar dari badan jalan sebelum menabrak pohon sawit. "Mobil melaju kencang dari arah Siak kearah Pakning. Diduga sopir mengantuk sehingga mobil keluar dari badan jalan sebelum menabrak pohon sawit," kata Kepala Unit (Kanit) Lantas Polsek Bungaraya Ipda Minasri. Ditambahkan Ipda Minasri, akibat laka tunggal tersebut tiga orang dinyatakan meninggal. Dua meninggal ditempat sesaat setelah kecelakaan dan satunya lagi meninggal saat sedang ditangani di RSUD Tengku Rafian Siak. "Dua orang minggal di TKP, satu lagi perempuan umur sekitar 8 tahun meninggal di Rumah Sakit Siak, dan mereka itu merupakan dua keluarga," tambah Ipda Minasri. Lebih lanjut, korban merupakan warga Kabupaten Bengkalis. Korban dan mobil dibawa ke Polsek Bungaraya. "Semua yang ada di dalam mobil itu warga Kabupaten Bengkalis. Kendaraan sudah kita amankan di Mapolsek Bungaraya," tutupnya.